Kabid Humas, kombes Pol Rikwanto |
Jakarta, - Penyidik Polda Metro Jaya akan melakukan pendalaman terkait kasus perusakan 3 mobil dan pagar rumah, yang dilakukan Anastasia Florina Lismanax alias Flo, istri gitaris band Padi, Satriyo Yudi Wahono alias Piyu. Kasus itu memungkinkan untuk diakhiri dengan damai antara kedua belah pihak. Dengan catatan ada pencabutan laporan dan kesepakatan antara kedua belah pihak untuk berdamai dan meyakinkan tak ada akses negati di kemudian hari.
Kabid Humas Polda metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto mengatakan bahwa penyidik akan mendalami masalah yang terjadi sebelum memutuskan untuk menghentikan proses hukum atau tidak.
"Meskipun pelapor dan terlapor sudah mencapai kesepakatan damai serta laporan yang dibuat pelapor dicabut, penyidik tidak serta merta menghentikan proses hukum yang sudah berjalan," kata Kombes Pol Rikwanto kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Senin (11/11).
Menurut Rikwanto, hal tersebut harus lihat dulu dan dipahami apa konteks masalahnya. Apakah konteksnya masalah keluarga, atau masalah perorangan.
"Dari sana baru akan dilihat dan disimpulkan penyidik. Intinya, jika perdamaian memang tercapai dalam kasus ini dan proses hukum dihentikan, diharapkan kemudian hari tidak ada akses negatif yang dialami antara mereka," jelas Rikwanto.
Sampai saat ini, kata Rikwanto, laporan dan penyelidikan masih terus berjalan. Tidak ada pihak yang mencabut laporan dan sampai sekarang belum ada kesepakatan damai. Sebelum semuanya jelas, maka penyidikan terus berjalan.
Sebagaimana diketahui sebelumnya, Syafrudin Noor, pengacara Vika Dewayani, istri kedua pengusaha Adiguna Sutowo, telah memberi sinyal adanya kemungkinan kasus perusakan 3 mobil dan pagar rumah kliennya, yang dilakukan Anastasia Florina Lismanax alias Flo, istri gitaris band Padi Satriyo Yudi Wahono alias Piyu, akan berakhir damai.
"Jika kondisi dan alasan yang tepat, mungkin saja damai dan kasus ini tidak diproses hukum. Apalagi jika keluarga Flo bersama Flo sendiri mau mengajak bertemu, meminta maaf dan memang menginginkan jalur damai," kata Syafrudin. (FIT/sayangi)
Posting Komentar